Chapter 28 : Ayo Liburan ke Hainan
Hainan, Provinsi paling Selatan di Tiongkok yang letaknya berbatasan dengan Vietnam. Provinsi ini beribukotakan Haikou. Selain Haikou, Hainan memiliki Kota Sanya yang dikenal sebagai Kota turis. Sama halnya dengan Indonesia, Hainan juga memiliki iklim tropis. Wisatanyapun tak jauh berbeda, Sobat Traveller bisa menikmati Pantai, pegunungan, pedesaan, budaya serta kuliner.
Pada tahun 2008, pemerintahan Tiongkok menetapkan Hainan sebagai Pulau Pariwisata International. Hal ini dikarenakan pemerintah ingin mendobrak potensi wisata yang Ada di Hainan. Mereka ingin menjadikan Hainan terkenal layaknya Provinsi lainnya yang Ada di Tiongkok. Dan jika Provinsi lain di Tiongkok menutup akses untuk penggunaan Facebook, YouTube dan Twitter, maka berbeda dengan Hainan. Pemerintah Tiongkok membebaskan wisatawan asing untuk mengakses aplikasi tersebut.
Bagi Warga Negara Indonesia, kalian bisa bebas berkunjung ke Hainan selama 30 Hari. Karena mulai 1 Mei 2018, pemerintah Tiongkok memberikan kebijakakan bebas visa untuk 59 Negara di dunia, salah satunya Indonesia. Penerbangan dari Jakarta ke Hainanpun sudah cukup banyak. Kalian bisa menempuhnya selama 7 jam.
Hainan memiliki tempat – tempat wisata menarik untuk wisatawan Indonesia. Salah satunya Desa Bali yang terletak di Xin Long. Tempat ini dulunya merupakan tempat penampungan Warga Tionghoa dari Negara – Negara di Asia Tenggara. Warga Tionghoa dari Indonesia ini, datang ke Hainan dengan membawa kebudayaan Indonesia. Sobat Traveller akan melihat Candi Bentar ketika memasuki Desa Bali. Suasana pedesaannyapun dibuat sama persis dengan di Bali. Sehingga para wisatawan yang datang bisa merasakan nuansa Bali walaupun mereka sedang berwisata di Hainan.
Selain Xin Long, Hainan juga masih memiliki tempat wisata yang mirip dengan Indonesia. Tempat wisata itu berada di Kota Sanya. Sobat Traveller bisa melihat pemukiman Suku Li dan Miao yang tinggal di rumah panggung layaknya Suku Dayak di Kalimantan. Mereka hidup dengan bercocok tanam, berternak dan berladang. Mereka juga mentato wajahnya sebagai ciri khas dari Suku Li dan Miao.
Puas berwisata budaya, Sobat Traveller wajib mengunjungi Pantai yang Ada di Hainan. Pantai merupakan salah satu atraksi utama Hainan. Sehingga Provinsi ini disebut sebagai “Hawaian of China”. Kalian bisa berkunjung ke Pantai Da dong Sea atau Yalong Bay yang memiliki garis Pantai yang sangat indah. Dan bagi Sobat Traveller yang hobi menyelam, kalian bisa datang ke Baifu Bay yang letaknya di barat daya Yalong Bay. Titik selam di Baifu Bay memiliki jarak pandang bawah laut antara 18 – 30 meter. Kalian akan disuguhkan pemandangan biota laut yang sangat indah.
Untuk wisatawan muslim, kalian tidak perlu khawatir ketika berlibur ke Hainan. Kalian akan mudah menemukan tempat ibadah serta makanan halal. Karena penduduk lokal Hainan mayoritas beragama Islam. Salah satu masjid yang terkenal di Hainan adalah Masjid Ancient Sanya yang juga merupakan masjid paling tua disana.
Mengunjungi Hainan kurang lengkap tanpa mencicipi Kulinernya. Salah satunya Nasi Ayam Hainan yang sudah sangat terkenal di kalangan wisatawan. Makanan ini berasal dari Kota Wenchang. Hainan juga dikenal dengan hidangan lautnya, seperti lobster.
Bagi Sobat Traveller yang suka berbelanja, kalian bisa berbelanja di Bamboo Charcoal Shopping yang menjual berbagai macam alat kesehatan yang berasal dari bambu.
Untuk informasi lengkap mengenai tempat wisata di Hainan, sobat Traveller bisa langsung buka link berikut ini : “Liburan ke Hainan”. Dan untuk kalian yang masih bingung gimana caranya liburan ke Hainan, kalian bisa ambil Paket Tour ke Hainan dari “HIS TRAVEL”. So, kapan kalian liburan ke Hainan?
3 comments: